Bologna Juga Tolak Mario Balotelli

Bologna Juga Tolak Mario Balotelli
Mario Balotelli (c) LFC
- berkeras mereka tidak akan merekrut striker , Mario Balotelli, hanya untuk kebutuhan pemasaran.


Pemain Italia tidak masuk dalam rencana utama manajer Jurgen Klopp musim ini, dan klub berniat untuk melepasnya sebelum musim panas berakhir.


Balotelli sebelumnya dikabarkan sudah berbicara dengan manajer Manchester United, Jose Mourinho, dan ia disebut mendapat nasihat untuk kembali bermain di Italia.


Dan Bologna disebut sebagai salah satu klub yang tertarik pada pemain berusia 26 tahun, namun chairman Joey Saputo belum lama ini menegaskan bahwa sang pemain hanya akan datang jika ia bisa membuat tim lebih kuat.


"Anda tidak hanya bisa membeli seorang pemain karena alasan pemasaran. Hal tersebut harus masuk akal untuk tim," tutur Saputo pada ANSA.


"Hal tersebut akan tergantung pada direktur dan juga manajer kami. Saya akan membiarkan mereka memutuskan."


"Kami berniat untuk memasang target yang sedikit lebih tinggi musim ini, dan kami harus bekerja sedikit lebih keras, yang mana tengah kami lakukan sekarang." [initial]



 (ansa/rer)