Bobol Gawang Chelsea, Emosi Lampard Campur Aduk

Bobol Gawang Chelsea, Emosi Lampard Campur Aduk
Frank Lampard. (c) afp
Bola.net - Frank Lampard mengungkapkan bahwa perasaannya campur aduk usai mencetak gol penyeimbang bagi Manchester City kala melawan mantan klubnya, Chelsea, Minggu (21/09).

Laga yang dilangsungkan di Etihad Stadium tersebut berakhir imbang 1-1. Gol Chelsea dicetak oleh Andre Schurrle, sementara gol City dicetak oleh eks Kapten The Blues, Lampard.

Dalam wawancara usai laga, gelandang veteran itu pun mengaku bahwa usai membobol gawang The Blues, ia tak merayakan gol tersebut karena perasaannya campur aduk

"Ini sulit. Saya tak profesional jika saya tak bermain dan melakukan tugas saya. Saya mencoba untuk masuk dalam kotak penalti. Itu umpan yang bagus dari James Milner," jawabnya dalam wawancara bersama Sky Sports News.

"Saya menjalani 13 tahun yang luar biasa dengan fans Chelsea. Jadi perasaan saya campur aduk. Jelasnya, saya senang tim yang saya bela bisa mendapat hasil seri," aku pemain 36 tahun tersebut. [initial]

 (sky/dim)