
Bola.net - - Daley Blind mengatakan Manchester United telah melakukan persiapan dengan baik untuk menyambut musim baru. Dalam rangkaian uji coba yang telah dijalani, MU terbukti selalu memetik kemenangan.
Selama menjalani tour di Amerika Serikat, MU telah menjalani empat laga uji coba. Setelah mengalahkan Los Angeles Galaxy dan Real Salt Lake, pasukan Jose Mourinho juga memetik kemenangan ketika menghadapi Manchester City dengan skor 2-0.
Di pertandingan terakhir, Senin (24/7), MU berbagi hasil 1-1 ketika bertemu dengan Real Madrid di Levi's Stadium. Berlanjut di babak adu penalti, MU kemudian menang dengan skor 2-1.
Pada pertandingan selanjutnya, MU akan menghadapi Barcelona.
"Saya kira [persiapan MU] bagus. Kami banyak berlatih, fasilitasnya bagus, sejumlah pertandingan yang bagus yang akan membuat kami siap untuk menyambut musim baru," ucap Blind pada MUTV.
"Barcelona juga laga besar. Kami ingin mendapatkan hasil dan mengawali musim dengan baik," sambungnya.
Pada bulan Agustus mendatang sebelum Premier League dimulai, MU yang musim lalu keluar sebagai juara Piala Europa akan menghadapi Real Madrid (juara Liga Champions) untuk merebutkan trofi Piala Super Eropa.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 23 Juli 2017 23:36
-
Liga Inggris 23 Juli 2017 22:22
-
Liga Spanyol 23 Juli 2017 22:18
-
Liga Italia 23 Juli 2017 19:38
-
Liga Inggris 23 Juli 2017 19:24
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...