Blind Puas dengan Persiapan MU untuk Sambut Musim Baru

Blind Puas dengan Persiapan MU untuk Sambut Musim Baru
Daley Blind (c) Ist

Bola.net - - Daley Blind mengatakan Manchester United telah melakukan persiapan dengan baik untuk menyambut musim baru. Dalam rangkaian uji coba yang telah dijalani, MU terbukti selalu memetik kemenangan.

Selama menjalani tour di Amerika Serikat, MU telah menjalani empat laga uji coba. Setelah mengalahkan Los Angeles Galaxy dan Real Salt Lake, pasukan Jose Mourinho juga memetik kemenangan ketika menghadapi Manchester City dengan skor 2-0.

Di pertandingan terakhir, Senin (24/7), MU berbagi hasil 1-1 ketika bertemu dengan Real Madrid di Levi's Stadium. Berlanjut di babak adu penalti, MU kemudian menang dengan skor 2-1.

Pada pertandingan selanjutnya, MU akan menghadapi Barcelona.

"Saya kira [persiapan MU] bagus. Kami banyak berlatih, fasilitasnya bagus, sejumlah pertandingan yang bagus yang akan membuat kami siap untuk menyambut musim baru," ucap Blind pada MUTV.

"Barcelona juga laga besar. Kami ingin mendapatkan hasil dan mengawali musim dengan baik," sambungnya.

Pada bulan Agustus mendatang sebelum Premier League dimulai, MU yang musim lalu keluar sebagai juara Piala Europa akan menghadapi Real Madrid (juara Liga Champions) untuk merebutkan trofi Piala Super Eropa.