Blind Ogah Kibarkan Bendera Putih di MU

Blind Ogah Kibarkan Bendera Putih di MU
Daley Blind (c) AFP

Bola.net - - Bek Manchester United, Daley Blind enggan lempar handuk dengan situasinya di Old Trafford. Blind menyebut ia akan bekerja keras demi mengamankan tempatnya di skuat MU Musim depan.

Bek 28 tahun itu kerap dikabarkan akan hengkang dari Old Trafford pada musim panas nanti. Kontraknya akan habis pada musim panas tahun 2019 dan hingga saat ini belum ada tanda-tanda manajemen MU akan memperpanjang kontraknya.

Blind sendiri musim ini memang minim memberikan dampak bagi tim utama MU. Cedera berkepanjangan membuatnya hanya bermain sebanyak 15 kali musim ini, di mana ia hanya menjadi 3 kali starter di EPL.

Blind percaya bahwa ia masih punya tempat di tim utama MU dan ia hanya perlu berjuang untuk mendapatkan posisi itu. "Saya punya hubungan yang baik dengan Jose Mourinho," buka Blind kepada Ajax Showtime Magazine.

"Dia selalu melibatkan saya di tim utama meskipun pada akhirnya ia akan memilih pemain lain untuk bermain di pertandingan sesungguhnya."

"Hal itu biasa terjadi di level seperti ini, karena ini adalah Manchester United dan ada banyak kompetisi dalam tim ini. Semua tergantung kepada saya apakah saya sudah bekerja cukup keras yang nantinya akan berpengaruh kepada menit bermain saya dan dari situ saya bisa menunjukan apa yang saya bisa." tutup bek Timnas Belanda tersebut.