Blanc: Lavezzi Tak ke Mana-mana Januari Ini

Blanc: Lavezzi Tak ke Mana-mana Januari Ini
Ezequiel Lavezzi (c) AFP
- Laurent Blanc mengatakan tidak akan melepas Ezequiel Lavezzi di bursa transfer Januari, yang berarti sang pemain bisa pergi secara gratis di akhir musim.


Sang pemain akan berstatus free agent di penghujung musim, mengingat kontraknya akan habis di bulan Juni, namun sebelumnya ia sudah berulangkali disebut akan pergi dari Paris, lantaran tidak banyak mendapat jatah bermain di tim inti.


Mantan pemain Napoli kabarnya ingin bermain kembali di Italia. Namun Blanc mengatakan itu takkan terjadi bulan ini.


"Kami sudah punya sikap jelas untuk Lavezzi. Kami sudah amat jelas padanya," tutur Blanc menurut Goal International.


"Saya tidak ingin mengatakan pada Anda apa yang kami bilang padanya, namun kami sudah menegaskan sikap kami. Dari awal musim hingga bursa kali ini. Ia tidak bisa mengatakan yang sebaliknya. Kami tahu ada seseorang yang ingin pergi dari klub, namun semua pihak harus setuju dengan hal tersebut."


"Kontraknya berakhir akhir Juni ini dan ada strategi khusus untuk itu. Ada posisi yang ingin kami pertahankan. Kami sudah bicara dengan mereka dan berusaha untuk membuat kedua belah pihak puas." [initial]


 (gl/rer)