Bintang MU Ini Lega Moyes Akhirnya Dipecat

Bintang MU Ini Lega Moyes Akhirnya Dipecat
Ashley Young (c) AFP
Bola.net - Bintang Manchester United, Ashley Young menyiratkan kelegaannya atas pemecatan sang mantan manajer, David Moyes. Alasannya karena saat itu Young tidak disertakan dalam rencana Moyes dan kerap tak dimasukkan dalam daftar pemain cadangan.

Musim ini di bawah gemblengan Louis Van Gaal, Young berubah menjadi sosok pemain yang memiliki kontribusi vital bagi Manchester United.

"Manajer terakhir (David Moyes) tidak menyertakan saya dalam rencananya. Di beberapa kesempatan saya cukup kecewa. Bukan hanya tak dimainkan, saya bahkan tak dimasukkan ke dalam daftar pemain cadangan. Namun semua sudah berlalu." paparnya.

Musim lalu, Young tercatat hanya tampil sebanyak 20 kali, sedangkan di musim ini, dia sudah tampil sebanyak 21 kali meski liga masih menyisakan 6 pertandingan. Young sendiri merupakan pemain reguler di skuat Van Gaal, sayang musim ini ia kerap dihajar cedera. [initial]

 (guar/jrc)