Billy Gilmour Ingin Jadi Cesc Fabregas Baru untuk Chelsea

Billy Gilmour Ingin Jadi Cesc Fabregas Baru untuk Chelsea
Pemain Chelsea, Billy Gilmour. (c) AP Photo

Bola.net - Sebuah asa diungkapkan Billy Gilmour. Gelandang muda Chelsea ini mengaku ingin menjadi pemain seperti Cesc Fabregas di skuat The Blues.

Gilmour merupakan salah satu produk akademi Chelsea. Ia pertama kali diorbitkan Frank Lampard di paruh kedua musim 2019/20.

Banyak yang percaya bahwa Gilmour bisa menjadi sosok yang krusial bagi Chelsea. Pasalnya sang gelandang dinilai punya bakat yang besar kendati usianya relatif masih muda.

Gilmour mengakui bahwa ia sudah punya sosok yang dijadikan sebagai role model di Chelsea. "Saya sangat mengagumi Cesc [Fabregas]," buka Gilmour kepada laman resmi Chelsea.

Baca komentar lengkap sang gelandang muda di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Umpan Ciamik

Menurut Gilmour, ia sangat mengagumi Fabregas karena kemampuannya dalam memberikan umpan yang sangat bagus sehingga itu membuatnya jadi andalan di Chelsea.

"Ketika saya menonton Cesc Bbermain, ia selalu bisa memberikan umpan ke striker, baik itu umpan lambung, atau umpan cukit atau umpan terobosan sederhana."

"Dia adalah salah satu pemain terbaik dalam urusan umpan-umpan itu, terutama saat ia bermain di Chelsea."

2 dari 3 halaman

Ikuti Jejak

Gilmour berharap bahwa ia bisa menjadi pengumpan handal seperti Fabregas dan ia berjanji akan bekerja keras agar bisa mencapai level itu.

"Saya ingin bisa pandai mengumpan seperti dirinya. Namun untuk bisa melakukan itu, saya harus menyadari apa yang ada di sekitar saya."

"Dia sering mengomentari para pemain kami, karena ia sempat berklarir di sini. Namun saya pribadi sangat senang ketika ada gelandang top mengomentari permainan saya." ujarnya.

3 dari 3 halaman

Bakal Pergi?

Menurut gosip yang beredar, Gilmour berpotensi dipinjamkan Chelsea di musim dingin ini.

Frank Lampard ingin sang gelandang mencari jam bermain karena persaingan di lini tengah Chelsea saat ini terlalu sengit.

(Chelsea FC)