Bilic: West Ham Kalahkan Liverpool Dengan Gaya

Bilic: West Ham Kalahkan Liverpool Dengan Gaya
Slaven Bilic (c) AFP
Bola.net - Pelatih West Ham, Slaven Bilic mengungkapkan kegembiraannya usai timnya mengalahkan Liverpool tiga gol tanpa balas. Menurutnya, kemenangan ini sudah sesuai dengan rencana permainan mereka.

West Ham kembali membuat kejutan. Setelah mengalahkan salah satu kandidat juara, Arsenal di pekan pembuka, The Hammers kembali mengalahkan salah satu tim kuat Premier League, Liverpool.

Tak tanggung-tanggung, tiga gol mampu mereka cetak ke gawang The Reds yang dikawal Simon Mignolet. Tiga gol itu sendiri dicetak oleh Manuel Lanzini, Mark Noble dan Diafra Sakho.

"Kami tak mencuri gol, tapi kami melakukannya dengan gaya. Mereka punya momen, tapi sangat sedikit karena kami sangat matang dan kami melakukan rencana kami di sekitar 90 persen permainan. Kredit untuk para pemain karena anda hanya bisa berencana, tapi semua itu terserah pemain untuk melakukannya di atas lapangan," ujarnya.

"Saat kami bertahan, kami berada di belakang bola dengan sangat baik dan itu bagus, seperti saat melawan Arsenal," tandasnya.[initial]

 (whu/dzi)