Bilic: Arsenal Lemah Ketika Tak Kuasai Bola

Bilic: Arsenal Lemah Ketika Tak Kuasai Bola
Slaven Bilic (c) AFP

Bola.net - - Manajer West Ham, Slaven Bilic, belum lama ini mengungkap kelemahan menjelang kunjungan timnya ke Emirates malam nanti.

The Hammers akan melakukan perjalanan singkat ke London Utara dengan modal empat kekalahan beruntun di Premier League.

Hanya sembilan kali menang dari 30 laga membuat tim asuhan Bilic kini duduk di peringkat 14 klasemen, sementara Arsenal terancam gagal finish di empat besar musim ini, mengingat mereka masih mengalami defisit tujuh poin.

The Gunners tak pernah menang di liga sejak Februari, dan mereka juga kehilangan angka lagi ketika bermain imbang 2-2 melawan Manchester City di kandang pekan lalu.

Arsenal Merayakan Gol Alexis SanchezArsenal Merayakan Gol Alexis Sanchez

"Ini musim kedua saya, sementara Arsene sudah ada di sana dalam 20 tahun terakhir, jadi ini berbeda, namun hasil yang kami raih belakangan ini mirip," tutur Bilic di Sportsmole.

"Saya melihat laga Arsenal melawan Manchester City dua kali dan mereka sangat termotivasi dan amat bagus secara fisik dan taktik. Saya melihat beberapa hal. Mereka punya masalah, ketika mereka kehilangan bola, mereka menjadi lebih lemah dibanding situasi lainnya."

The Gunners menang 5-1 atas West Ham di pertemuan pertama keduanya di Desember lalu.