Bila Andy Carroll Datang, Batshuayi Ditendang? Ini Kata Conte

Bila Andy Carroll Datang, Batshuayi Ditendang? Ini Kata Conte
Antonio Conte (c) CFC

Bola.net - - Pelatih Chelsea, Antonio Conte akhirnya angkat bicara terkait rumor yang mengaitkan mereka dengan penyerang West Ham, Andy Carroll pada bursa Januari ini.

Dalam beberapa kesempatan, Conte memang telah mengeluhkan tipisnya skuat yang mereka miliki musim ini. Terutama di lini depan, di mana mereka hanya punya dua penyerang tengah, yakni Alvaro Morata dan Michy Batshuayi untuk mengarungi empat kompetisi.

Beberapa nama pun mulai bermunculan. Salah satunya adalah nama Andy Carroll yang dinilai cocok dengan gaya bermain The Blues musim ini.

"Seperti yang anda tahu dengan sangat baik karena saya telah katakan sebelumnya, klub tahu dengan sangat baik di posisi mana yang kami bisa perbaiki. Tapi saya ulangi, saya sangat bahagia bekerja dengan para pemain saya dan komitmen mereka," ujarnya

"Sekarang ada bursa transfer dan bila ada kemungkinan untuk memperbaiki skuat, saya pikir klub tahu sangat baik opini saya," tambahnya.

Bila Carroll datang, ada rumor yang mengatakan bahwa Michy Batshuayi akan pergi, atau dipinjamkan ke klub lain. Dan Conte menegaskan dia bahagia dengan komitmen dari penyerang asal Belgia tersebut.

"Dia pemain muda, dia seorang pemain yang memiliki masa depan bagus di depannya. Dia harus terus bekerja di cara ini dengan komitmen, dan jelas ini tak mudah bermain di Chelsea di usia yang begitu muda," lanjutnya.

"Saya bahagia dengan komitmennya, sikapnya di sesi latihan dan ketika dia bermain," tandasnya.