
Bola.net - Kiper Arsenal Alex Runarsson membuat blunder dalam laga menghadapi Manchester City. Meski begitu, Mikel Arteta memberikan pembelaan terhadap sang kiper.
Arsenal berjumpa Manchester City dalam laga perempat final Carabao Cup, Rabu (23/12/2020) dini hari WIB. Pertandingan yang berlangsung di Emirates Stadium itu dimenangkan City dengan skor 4-1.
Man City mencetak gol melalui Gabriel Jesus, Riyad Mahrez, Phil Foden, dan Aymeric Laporte. Sementara Meriam London cuma mampu membalas melalui Alexandre Lacazette.
Advertisement
Gol kedua City yang dicetak Mahrez bisa dibilang berasal dari kesalahan Runarsson. Ia gagal mengantisipasi tendangan bebas Mahrez dengan sempurna sehingga bola malah masuk ke gawangnya.
Tak Mau Salahkan Runarsson
Meski Runarsson melakukan kesalahan yang menyebabkan Arsenal kebobolan, Mikel Arteta enggan menyalahkan kiper berusia 25 tahun itu. Arteta tetap memberikan dukungan kepada sang pemain.
"Kami menang dan kalah bersama dan Alex telah memainkan pertandingan lain," kata Arteta di situs resmi klub.
"Kami memutuskan untuk memainkannya malam ini karena berbagai alasan dan tanggung jawab dipikul kami semua."
Berkah Buat City
Mantan kiper Inggris Rob Green juga berbicara tentang blunder yang dilakukan Runnarson pada pertandingan ini. Menurutnya, kesalahan tersebut membuat Manchester City bisa meraih kemenangan.
"Ini sedikit kemenangan yang tak terkendali malam ini tetapi kesalahan-kesalahan itu terjadi pada saat-saat penting," kata Green kepada BBC.
"Alex Runarsson tidak ingin melihat gol itu lagi. Itu adalah kemenangan yang nyaman bagi Manchester City pada akhirnya."
Sumber: Arsenal FC, BBC
Baca Juga:
- Guardiola: Jangan Pecat Arteta, Arsenal!
- Arsenal Kalah Lagi, Arteta: Ini Momen yang Sangat Menyakitkan
- Gabriel Martinelli Cedera, Seperti Apa Kondisinya?
- 5 Pelajaran Arsenal vs Manchester City: Penderitaan Arsenal Berlanjut
- 50 Hari Tanpa Kemenangan atas Tim Inggris, Khawatir Kesehatan Mental Fans Arsenal
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 22 Desember 2020 18:20
-
Liga Inggris 22 Desember 2020 14:02
Termasuk Vieira, Ini 5 Bintang Arsenal yang Sempat Gabung dengan City
-
Liga Inggris 22 Desember 2020 11:45
-
Galeri 22 Desember 2020 11:38
-
Liga Inggris 22 Desember 2020 10:47
Termasuk Aguero, Ini 5 Pencetak Gol Terbanyak Laga Arsenal vs Manchester City
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 14:09
-
Bola Indonesia 20 Maret 2025 14:09
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 14:01
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 14:00
-
Otomotif 20 Maret 2025 14:00
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 13:54
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...