Besok, Mustafi Resmi Jadi Pemain Inter?

Besok, Mustafi Resmi Jadi Pemain Inter?
Shkodran Mustafi (c) AFP

Bola.net - - Bek Arsenal, Shkodran Mustafi nampaknya akan mengakhiri masa baktinya di Arsenal dengan singkat. Ia dikabarkan sedikit lagi akan terbang ke Italia untuk bergabung dengan Inter Milan.

Nama Mustafi secara mengejutkan dikabarkan akan pergi dari Arsenal pada musim panas ini. Ia disebut tengah diincar oleh klub Serie A, Inter Milan yang menginginkan jasanya sebelum bursa transfer ditutup.

Arsene Wenger sendiri tidak memberikan kepastian mengenai masa depan Mustafi saat ditemui wartawan beberapa saat yang lalu. Namun indikasi kepindahan sang pemain semakin menguat setelah ia dicadangkan Wenger saat Arsenal digilas Liverpool dengan skor 4-0 akhir pekan lalu.

Shkodran MustafiShkodran Mustafi

Menurut laporan yang diturunkan The Daily Mail, Mustafi dikabarkan sudah membulatkan tekad untuk pergi dari Arsenal. Ia disebut akan menerima tawaran Inter Milan yang ingin memboyongnya ke Giuseppe Meazza.

Inter sendiri saat ini tengah mengebut proses peminjaman sang pemain dengan Arsenal. Namun proses negosiasi tersebut dikabarkan berjalan dengan lancar sehingga bek Timnas Jerman itu bisa kembali ke Italia dalam waktu dekat.

Menurut laporan tersebut, proses transfer Mustafi diperkirakan akan selesai pada hari Rabu (30/8) waktu setempat. Ia kabarnya akan dipinjam selama semusim dengan opsi permanen di akhir musim.