Besiktas Tolak Kembalikan 'New Ozil' ke Arsenal

Besiktas Tolak Kembalikan 'New Ozil' ke Arsenal
oguzhan ozyakup (c) AFP
- Mengetahui bahwa Arsenal sedang memantau Oguzhan Ozyakup, Presiden , Fikret Orman bergegas menyatakan bahwa ia tidak akan melepas sang pemain. Namun, pada saat yang sama ia juga mengaku tidak akan menahan sang pemain dalam jangka yang panjang.


Ozyakup menarik perhatian beberapa pemain Arsenal setelah pada musim ini tampil apik bersama Besiktas. Gaya bermainnya santer dikabarkan mendekati cara bermain playmaker Internasional Jerman, Mesut Ozil. Bahkan, beberapa media di Eropa memberinya label 'New Ozil'.


"Ozyakup tidak akan meninggalkan klub pada bursa tarnsfer musim dingin nanti. Tapi, setelah Euro 2016, saya tidak tahu apa yang akan terjadi pada sang pemain," terang Orman kepada talkSPORT.


Ozyakup merupakan eks pemain Arsenal yang memilih cabut pada tahun 2012. Selama berseragam The Gunners, ia hanya mendapat sekali kesempatan tampil pada saat Arsenal menghadapi Shrewsbury di kompetisi League Cup. Dalam penampilannya waktu itu, ia memberikan satu assist untuk mengantarkan timnya menang 3-1. [initial]

 (tlk/asa)