Besiktas Bidik Juan Mata Gantikan Talisca

Besiktas Bidik Juan Mata Gantikan Talisca
Juan Mata (c) AFP

Bola.net - - Klub asal Turki, Besiktas akan ditinggalkan oleh pemain andalannya Anderson Talisca karena masa peminjamannya akan habis. Sebagai gantinya, Besiktas kini telah membidik gelandang Manchester United, Juan Mata.

Mata musim ini tampil cukup bagi bersama dengan United di bawah asuhan Jose Mourinho. Pemain berusia 28 tahun sukses mencetak 10 gol dari 38 pertandingan yang ia mainkan di semua kompetisi. Namun, masa depan Mata di United masih diragukan.

Kontrak Mata dengan United akan habis 14 bulan mendatang.

Dikutip dari Fanatik, belum adanya kepastian perpanjangan kontrak Mata dengan United membuat Besiktas siap meluncurkan manuver. Besiktas sangat tertarik untuk bisa membawa eks pemain Valencia tersebut ke Turki dan menjajal persaingan di sana.

Anderson TaliscaAnderson Talisca

Kehadiran Mata sangat diharapkan bisa menggantikan sosok Talisca yang musim ini bermain begitu dominan. Kebetulan, pemain berusia 23 tahun belakangan juga disebut jadi incaran United oleh beberapa media di Inggris.

Sementara itu, Mata saat ini masih dalam perawatan cedera. United tidak bisa memastikan kapan ia akan kembali beraksi. Namun, beberapa sumber menyebut Mata akan absen hingga akhir musim.