
Bola.net - Chelsea terbilang beruntung punya bek senior berpengalaman seperti Thiago Silva. Transfer ini sempat diragukan, tapi terbukti sangat memuaskan.
Silva bergabung dengan Chelsea pada Agustus 2020 lalu. Saat itu dia sudah 35 tahun dan dianggap sudah habis. Pembelian Chelsea ini pun dikritik fans.
Meski begitu, Silva terus membuktikan diri sebagai pemain yang bisa diandalkan ketika diberi kesempatan. Kini dia jadi salah satu pemain senior kepercayaan Tuchel.
Advertisement
Pembuktian dan kontrak baru
Silva bermain sangat baik di musim debutnya di bawah Frank Lampard. Performanya lantas meningkat di bawah sentuhan Tuchel, dilengkapi dengan trofi Liga Champions.
Musim panas lalu Chelsea mengaktifkan klausul perpanjangan kontrak Silva untuk semusim. Dia sudah 37 tahun, tapi Chelsea percaya Silva bisa membantu tim hingga tahun 2023 mendatang.
Silva tampak sangat nyaman di Chelsea. Dia kembali menemukan semangat bermain meski mendekati usia pensiun.
Beruntungnya Chelsea
Chelsea juga sangat beruntung bisa mendapatkan bek berkualitas seperti Silva. Pemain asal Brasil itu adalah paket lengkap, punya mentalitas juara, bisa jadi pemimpin tim, dan terbukti masih bermain bagus.
Teranyar, dalam duel Chelsea vs Tottenham (2-0) kemarin, Silva kembali membuktikan kualitasnya. Performanya berkelas, tidak pernah salah posisi, tidak terburu-buru, dan bisa menghubungkan lini pertahanan dengan sangat baik.
Tak hanya itu, Silva juga masih punya insting mencetak gol ketika tim sedang buntu. Dia mungkin tidak selalu bermain, tapi selalu menjawab tantangan ketika diberi kesempatan.
Sumber: Football London
Jangan lewatkan ini Bolaneters!
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 24 Januari 2022 22:00
-
Liga Inggris 24 Januari 2022 19:35
-
Galeri 24 Januari 2022 14:12
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:29
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 07:15
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:43
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:40
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:27
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:57
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...