Beruntung Lawan Atletico Madrid di Tempat Netral, Tuchel: Kan Bukan Keputusan Chelsea

Beruntung Lawan Atletico Madrid di Tempat Netral, Tuchel: Kan Bukan Keputusan Chelsea
Pelatih Chelsea, Thomas Tuchel. (c) AP Photo

Bola.net - Chelsea bakal sedikit diuntungkan pada duel kontra Atletico Madrid di 16 besar Liga Champions nanti. Leg pertama yang seharusnya dimainkan di Wanda Metropolitano telah dipindah ke tempat netral.

UEFA memutuskan laga leg pertama ini bakal digeser ke stadion Arena Nationala, Bucharest, Romania. Hal ini disebabkan oleh pembatasan perjalanan yang diberlakukan UK dan Spanyol karena virus corona.

Atletico bukan satu-satunya tim yang harus berpindah stadion, ada banyak tim lain dengan kasus serupa. Namun, duel ini lebih disorot karena mempertemukan dua tim tangguh.

Lalu apa kata Thomas Tuchel, pelatih Chelsea?

1 dari 2 halaman

Bukan mau kami!

Tuchel tahu Atletico berhak merasa dirugikan, tapi dia pun menegaskan bahwa pergeseran venue ini pun bukan keputusan Chelsea. The Blues hanya mengikuti instruksi, bukan sengaja minta Atletico dirugikan.

"Saya bisa memahami perasaannya. Jelas, mereka tidak punya keunggulan kandang, jadi saya sangat memahami perasaan itu," ujar Tuchel kepada Goal.

"Namun, apakah saya ikut campur soal ini? Tidak. Apakah ini keputusan kami? Tidak."

"Jadi, mulai sekarang, tidak perlu lagi memikirkan ini," imbuhnya.

2 dari 2 halaman

Ancaman Atletico

Lebih dari itu, Tuchel yakin Atletico pun tetap bakal jadi lawan berbahaya. Pasukan Diego Simeone masih merupakan tim paling tangguh di Eropa, geser stadion tidak akan terlalu berpengaruh.

"Saya tidak ragu bahwa mereka bakal siap menghadapi kami. Mereka akan 100 persen siap bertarung di Bucharest lawan kami," lanjut Tuchel.

"Saya bisa memahami perasaan mereka, tapi mereka akan siap bertanding, dan adalah tugas kami untuk juga siap bertanding lawan mereka dalam 10 atau 12 hari ke depan," pungkasnya.

Sumber: Goal