Bertahan, Mahrez Belum Dapat Kontrak Baru

Bertahan, Mahrez Belum Dapat Kontrak Baru
Riyad Mahrez (c) AFP
- Leicester City tidak akan menjual Riyad Mahrez bulan ini, namun pemain Aljazair masih belum mengikat kontrak baru, menurut laporan ESPN.


Masa depan Mahrez di Leicester sudah lama diperbincangkan di musim panas ini, usai dan dikaitkan dengan transfer pemain yang musim lalu memenangkan trofi Pemain Terbaik PFA.


Disebutkan bahwa Mahrez sebelumnya sudah siap untuk pergi dari Leicester di musim panas, namun klub tidak akan membiarkannya mengikuti jejak N'Golo Kante.


Bos The Foxes, Claudio Ranieri, mengatakan pada Sky Sports: "Kante memiliki klausul dan Chelsea membayarnya, namun Riyad tidak punya klausul dan ia akan bertahan bersama kami."


Mahrez sendiri sudah mendapat tawaran kontrak jangka panjang, namun sang pemain memilih untuk menolaknya hingga kini, meski tawaran berdurasi empat tahun tersebut masih terus berlaku.


Sang pemain kabarnya ingin ada klausul pelepasan kontrak dimasukkan, sebelum ia bersedia memperpanjang masa baktinya di klub. [initial]



 (espn/rer)