
Bola.net - Bek Manchester United, Victor Lindelof mengaku sangat enjoy bisa bermain bersama Harry Maguire musim ini. Lindelof menyebut bahwa kombinasinya dengan sang kapten akan semakin membaik dan membuat pertahanan MU semakin rapat.
Pada musim panas kemarin, Manchester United membuat kehebohan di bursa transfer. Mereka memecahkan rekor transfer bek termahal dengan merekrut Harry Maguire dari Leicester City.
Kedatangan Maguire perlahan tapi pasti mulai menunjukkan dampak yang besar bagi pertahanan United. Maguire yang diduetkan bersama Victor Lindelof mulai membuat pertahanan MU sulit dibobol oleh tim lawan.
Advertisement
Lindelof sendiri mengaku enjoy bermain bareng Maguire. "Saya merasa sangat senang bisa banyak bermain bersama Harry musim ini," buka Lindelof kepada situs resmi Manchester United.
Baca komentar lengkap sang bek di bawah ini.
Saling Memahami
Lindelof menilai bahwa kerja sama-nya dengan Maguire semakin lama semakin membaik. Ini dikarenakan mereka sudah lebih memahami satu sama lain setelah bermain bersama cukup sering musim ini.
"Saya rasa sangat penting bagi seorang bek bermain bersama pasangannya untuk waktu yang lama. Karena anda bisa saling belajar satu sama lain."
"Semakin sering anda bermain, maka anda akan berkembang semakin membaik sebagai seorang pemain. Jadi kami bisa saling membantu dan itu membuat tim kami mendapatkan beberapa hasil yang bagus."
Bisa Lebih Baik
Lindelof juga menegaskan bahwa duetnya dengan Maguire masih belum mencapai level terbaik mereka. Ia percaya bahwa ia dan Maguire masih bisa tampil lebih baik di lini pertahanan MU.
"Saya rasa kerjasama kami sudah berkembang belakangan ini. Sebelum libur ini, kami bermain dengan baik dan mencatatkan banyak clean sheets."
"Musim ini saya bermain dengan bek lainnya dan kami memiliki banyak bek yang bagus dan saya senang bermain dengan yang lain. Namun saya paling banyak bermain Harry musim ini dan rasanya begitu luar biasa." ujarnya.
Performa Apik
Sebelum musim 2019/20 ditangguhkan karena virus corona, pertahanan MU menunjukkan performa yang impresif.
Dari 11 laga terakhir mereka, gawang United hanya kebobolan dua gol saja.
(MUFC)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 15 Mei 2020 21:30
-
Liga Inggris 15 Mei 2020 21:00
-
Liga Inggris 15 Mei 2020 20:40
-
Bundesliga 15 Mei 2020 20:20
Jadon Sancho Memang Mahal, Tapi Dampaknya Bakal Dahsyat untuk MU
-
Liga Inggris 15 Mei 2020 20:00
Diincar MU, Wonderkid Schalke ini Siap Meluncur ke Old Trafford
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 14:09
-
Bola Indonesia 20 Maret 2025 14:09
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 14:01
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 14:00
-
Otomotif 20 Maret 2025 14:00
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 13:54
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...