Bernardo Silva Tertantang Jajal Premier League

Bernardo Silva Tertantang Jajal Premier League
Bernardo Silva (c) MCFC

Bola.net - - Bernardo Silva belum lama ini menjelaskan alasannya meninggalkan AS Monaco dan bergabung dengan Manchester City.

Pemain Portugal sukses tampil apik dan membawa Monaco juara Ligue 1 serta menembus semifinal Liga Champions musim lalu. Namun ia kemudian menjadi pembelian perdana Josep Guardiola di klub musim panas ini.

Silva mengaku usai absen di Euro 2016, ia ingin mencoba tantangan yang lebih sulit. Premier League ia pilih karena merupakan salah satu liga terbaik di seluruh dunia.

Bernardo SilvaBernardo Silva

"Saya ingin mencoba sesuatu yang lebih sulit dan bermain di Premier League, liga terbaik dunia," tutur Silva menurut Telefoot.

"Itu bagus untuk saya. Saya absen di Euro. Saya amat sedih dan saya ingin bekerja keras kembali."

"Bisakah kami bicara soal dendam? Ya, sedikit. Terlepas dari Cristiano, tidak ada bintang di tim."

Setelah merekrut Silva, City meneruskan belanja mereka dengan membeli Ederson Moraes. Kiper Brasil itu direkrut dari Benfica dengan nilai transfer yang memecahkan rekor dunia untuk seorang penjaga gawang.