
Bola.net - - Pemain Chelsea Willian kembali menunjukkan performa terbaiknya saat melawan Leicester City di ajang FA Cup, Minggu (18/3) kemarin. Meskipun tak mencetak gol, namun aksinya membuat Alan Shearer kagum.
Dalam lima pertandingan terakhir di semua kompetisi, Willian bermain dengan baik dan mencetak tiga gol. Meskipun tak mencatatkan namanya di papan skor, namun ia memberikan assist kepada Alvaro Morata di gol pembuka Chelsea dalam laga ini.
Aksi Willian dalam menginisiasi gol tersebut mengundang pujian dari Shearer. Dia mengatakan sangat sulit untuk bisa membendung pemain asal Brazil itu.
"Saya pikir dia sangat, sangat bagus saat mendapatkan bola," ujar Shearer.
"Dia lewat sebelum anda menyadarinya, dan itu adalah bola yang brilian untuk Morata," lanjutnya.
Willian telah bermain dalam 16 laga di Premier League bersama Chelsea musim ini. Ia juga telah mencetak enam gol serta membawa The Blues ke peringkat lima klasemen sementara dengan koleksi 56 poin.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 18 Maret 2018 18:50
-
Liga Inggris 18 Maret 2018 09:32
-
Liga Inggris 18 Maret 2018 09:08
-
Liga Inggris 18 Maret 2018 08:00
-
Liga Inggris 17 Maret 2018 22:30
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 06:34
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:22
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 06:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:04
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:01
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:55
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...