Berlibur di Bali, Smalling Cedera Disengat Ubur-Ubur?

Berlibur di Bali, Smalling Cedera Disengat Ubur-Ubur?
Chris Smalling (c) AFP
- Sebuah kabar tidak menyenangkan menimpa pemain belakang Manchester United, Chris Smalling yang saat ini sedang menjalani masa liburannya di Bali. Kabarnya, Smalling mendapatkan cedera dan harus di rawat secara medis.


Chris Smalling baru saja usai menjalankan tugasnya bersama tim nasional Inggris di Euro 2016. Ia lantas berlibur sebelum kembali melanjutkan rutinitas sepakbolanya bersama Manchester United.


Pemain berusia 26 tahun diketahui sudah berada di Bali selama beberapa hari terakhir. Berikut foto yang menunjukkan Smalling sedang cedera:



Dalam gambar tersebut, Smalling nampak harus di infus dan mendapatkan perban di bagian kepala. Selain itu, mantan pemain Fulham ini juga harus mendapatkan alat bantu penyangga di bagian lehernya.


Belum ada konfirmasi resmi tentang kondisi Smalling. Beredar kabar, ia disengat oleh ubur-ubur saat sedang menikmati indahnya panorama Bali. Namun, kabar lain menyebut Smalling jatuh di kamar mandi dan mengalami kecelakaan saat berselancar.


Well, kita tunggu kabar resmi tentang Smalling ya Bolaneters. [initial]  (twt/asa)