Bersiap Keluar Allianz Arena, Wenger Target Mandzukic

Bersiap Keluar Allianz Arena, Wenger Target Mandzukic
Mario Mandzukic. (c) AFP
Bola.net - Mario Mandzukic makin dekat dengan pintu keluar dari Bayern Munich menyusul kedatangan Robert Lewandowski. Menurut laporan dari Metro, situasi ini akan dimanfaatkan oleh Arsene Wenger untuk melihat kemungkinan mendaratkan striker asal Kroasia itu ke Emirates akhir musim ini.

Pemain berusia 27 tahun itu sebenarnya tampil cukup baik di bawah asuhan Josep Guardiola di musim ini. Ia total sudah mencetak 21 gol untuk klub dan negaranya. Namun sekali lagi, kedatangan Lewi jelas membuat posisinya di Die Roten musim depan bakal terancam.

Gunners ada di posisi favorit untuk mendatangkan Mandzukic, mengingat mereka sedang membutuhkan tambahan amunisi di lini depan, yang hingga saat ini hanya dihuni oleh Olivier Giroud dan Lukas Podolski.

Wolfsburg kabarnya juga menginginkan Mandzukic, namun mereka perlahan mundur begitu tahu sang pemain tengah dibandrol dengan harga tak kurang dari 20 juta poundsterling oleh Bayern. [initial]

  (met/rer)