Beri Kontrak Baru, Chelsea Yakin Callum Hudson-Odoi Punya Masa Depan Cerah

Beri Kontrak Baru, Chelsea Yakin Callum Hudson-Odoi Punya Masa Depan Cerah
Callum Hudson-Odoi meneken kontrak baru disaksikan direktur Chelsea, Marina Granovskaia (c) CFC

Bola.net - Kepastian Callum Hudson-Odoi meneken kontrak baru membuat kubu Chelsea senang karena mereka yakin bahwa pemain 18 tahun itu memiliki masa depan yang cerah.

Chelsea mengumumkan bahwa Hudson-Odoi sepakat menandatangani kontrak baru hingga Juni 2024 mendatang. Kabar menyebut Hudson-Odoi sepakat dengan nilai gaji 180 ribu poundsterling per pekan yang ditawarkan The Blues.

Kontrak Hudson-Odoi sebelumnya akan berakhir pada penghujung musim nanti. Ia sempat dikaitkan dengan Bayern Munchen pada jendela transfer musim panas kemarin.

Namun Hudson-Odoi yang kini tengah menjalani masa pemulihan cedera achilles memilih untuk menegaskan komitmennya bersama Chelsea.

1 dari 2 halaman

Keyakinan Chelsea

Chelsea lewat sang direktur, Marina Granovskaia menyatakan bahwa pihaknya senang akhirnya Hudson-Odoi menyepakati kontrak baru.

"Callum sudah menunjukkan pada musim lalu betapa hebat talentanya. Kami senang dia berkomitmen untuk Chelsea dan kami gembira dengan prospek melihatnya terus berkembang di masa depan," ujar Granovskaia di laman resmi klub.

"Musim ini klub sudah diberkahi ddengan penampilan memukau dari para jebolan akademi kami, dan kontrak baru menjadi jaminan bagi Frank Lampard untuk memiliki prospek luar biasa lain yang siap membantunya," tambah Granovskaia.

2 dari 2 halaman

Talenta Fantastis

Lampard sendiri sudah menganggap bahwa Hudson-Odoi akan menjadi bagian penting dari timnya kala ia baru saja ditunjuk untuk menangani Chelsea.

"Saya sudah pernah melihat Callum dan dia adalah talenta yang fantastis. Dia akan menjadi sosok sentral bagi kami dan sekarang peluang yang ada di depannya," tutur Lampard.

Hingga kini Hudson-Odoi sudah tampil sebanyak 28 kali bersama tim utama Chelsea dan sukses mencetak lima gol.

Sumber: Chelsea FC