
Bola.net - Pemain muda Manchester United, Axel Tuanzebe menilai bahwa Harry Maguire memang layak diberi amanah menjadi kapten utama tim Setan Merah.
Maguire baru digaet United dari Leicester City pada musium panas lalu dengan biaya transfer senilai 80 juta poundsterling, membuatnya menjadi bek termahal di dunia.
Hanya setengah musim di Old Trafford, Maguire langsung ditunjuk menjadi kapten tim utama menggantikan Ashley Young yang hijrah ke Inter Milan.
Advertisement
Bukan Hal Mengejutkan
Tuanzebe mengaku bahwa dirinya tak terkejut dengan penunjukan Maguire sebagai kapten. Pasalnya, bek 26 tahun itu mampu langsung memberikan dampak besar bagi tim Setan Merah.
"Respek tinggi untuknya [Maguire] atas penunjukan dirinya sebagai kapten. Bagi saya, ban kapten bukan perkara berapa lama Anda bermain di sebuah tempat, tapi lebih ke dampak yang diberikan dan waktu yang dihabiskan bersama anak-anak," ujar Tuanzebe di laman resmi United.
"Dia memberikan dampak yang masif di klub, dia menjadi teladan yang nyata dan mampu memimpin tim," tambahnya.
Masa Depan Bagus
Lebih lanjut, Tuanzebe juga menilai bahwa skuad Manchester United saat ini memiliki masa depan yang cerah, bahkan bisa bertarung memperebutkan gelar.
"Kami berbenah. Kami sebuah tim muda dan jika diberi waktu, maka saya rasa kami akan sangat kuat dan bersaing merebut gelar juara," tutur Tuanzebe.
"Namun, saya hanya ingin mengucapkan selamat kepada Harry, karena saya rasa dia layak [dijadikan kapten] karena dampak yang dia berikan pada klub," tukasnya.
Sumber: Manchester United FC
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 11 Februari 2020 23:58
Dari Semua Pilar Liverpool, Cuma Van Dijk yang Bisa Masuk Skuat United 1999
-
Liga Inggris 11 Februari 2020 21:00
Ihwal Pengganti Paul Pogba, MU Bidik Gelandang Ajax Amsterdam
-
Bundesliga 11 Februari 2020 20:40
Ini Penyebab Dani Olmo Tolak Tawaran Manchester United dan Gabung RB Leipzig
-
Liga Inggris 11 Februari 2020 20:20
Odion Ighalo Disebut Sudah Siap Tempur untuk Manchester United
-
Liga Inggris 11 Februari 2020 19:00
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 25 Maret 2025 20:24
-
Tim Nasional 25 Maret 2025 20:22
-
Tim Nasional 25 Maret 2025 20:10
-
Tim Nasional 25 Maret 2025 20:07
-
Tim Nasional 25 Maret 2025 20:00
-
Tim Nasional 25 Maret 2025 19:56
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratis yang Bisa Diboyong Arsenal di Musi...
- 3 Pemain yang Bisa Dikorbankan MU untuk Dapatkan J...
- AC Milan Incar Pelatih Italia, Ini 7 Kandidatnya
- 8 Manajer yang Belum Pernah Dikalahkan Mikel Artet...
- 7 Manajer yang Berhasil Bangkit dari Keterpurukan
- 5 Mantan Bomber Tajam MU yang Jadi Pelatih, Adakah...
- Paul Pogba Comeback: 5 Klub yang Bisa Jadi Pelabuh...