Beri Chelsea Guard of Honour, Ini Kata Jordan Henderson

Beri Chelsea Guard of Honour, Ini Kata Jordan Henderson
Jordan Henderson (c) AFP
Bola.net - Gelandang Liverpool, Jordan Henderson mengungkapkan bahwa guard of honour kepada Chelsea justru akan memotivasi mereka untuk lebih baik lagi.

Seperti diketahui, kesuksesan Chelsea memastikan gelar sebelum musim ini berakhir membuat lawan mereka menuntut lawan di sisa musim ini memberikan penghormatan, atau yang biasa disebut Guard of honour.

Dan Liverpool, yang akan bertandang ke markas Chelsea, Stamford Bridge juga akan melakukannya. Meskipun mengaku tradisi ini sangat menyakitkan, namun ia menegaskan itu hanya akan dijadikan motivasi bagi The Reds untuk lebih baik lagi ke depannya.

"Anda harus memberikan respek karena Chelsea adalah tim terbaik sepanjang musim ini," ujarnya.

"Bila guard of honour dilakukan, anda harus mengingatnya sebagai target untuk juara. Kami akan menjadikannya motivasi dan dorongan untuk melangkah maju," tandasnya.[initial]

 (tdm/dzi)