Berbekal 9 Juta Pounds, Wenger Siap Bajak Nani

Berbekal 9 Juta Pounds, Wenger Siap Bajak Nani
Arsene Wenger. (c) AFP
Bola.net - Arsene Wenger terus melakukan pergerakan di bursa transfer untuk memperkuat skuat Arsenal musim depan. Kali ini Nani disebut jadi incaran sang manajer.

Winger Manchester United itu kabarnya sudah setuju untuk hijrah ke Emirates Stadium musim depan, usai klub bersedia membayar 9 juta poundsterling untuk mendapatkan servisnya, demikian laporan yang diturunkan oleh Caught Offside.

Disebutkan bahwa Nani menjadi incaran Wenger, menyusul kemungkinan perginya Lukas Podolski dari klub di musim panas ini.

Sebelumnya, sempat disebutkan bahwa pemain asal Jerman itu sudah hampir bergabung dengan Sevilla, dan ia mungkin akan segera mengakhiri dua musim karirnya di London, meski jadi bagian dari timnas juara dunia, Jerman, di bawah asuhan Joachim Loew. [initial]

 (co/rer)