
Bola.net - Sebuah pujian diberikan Dimitar Berbatov kepada Anthony Martial. Mantan striker Manchester United itu menilai juniornya itu punya peluang untuk menjadi salah satu striker terbaik di EPL musim depan.
Martial merupakan salah satu penyerang utama Manchester United. Ia dibeli dari AS Monaco pada tahun 2015 silam oleh mantan manajer United, Louis van Gaal.
Pada musim debutnya, Martial berhasil tampil mempesona di lini serang United. Namun dalam tiga tahun terakhir, sang striker kerap tampil inkonsisten sehingga ia sulit diandalkan untuk menjadi mesin gol United.
Advertisement
Berbatov memiliki keyakinan bahwa Martial bakal menggila di musim ini. "Saya memang sedikit bias, namun saya rasa Martial bisa menjadi salah satu striker terbaik saat ini," ujar Berbatov kepada Express.
Baca komentar lengkap striker asal Bulgaria itu di bawah ini.
Modal Bagus
Berbatov percaya bahwa Martial memiliki kemampuan yang di atas rata-rata. Alhasil sang striker hanya perlu bekerja keras untuk mengeluarkan kemampuan terbaiknya.
"Semuanya tergantung terhadap sikap dan juga semangat juangnya. Namun dia adalah pemain yang sangat bagus sehingga saya rasa dia bisa menjadi salah satu yang terbaik di dunia."
"Sekali lagi semua tergantung pada dirinya sendiri, namun Martial harus bertahan di United. Dia bisa menjadi pemain yang luar biasa bagi mereka."
Jam Bermain
Berbatov juga punya analisis mengapa Martial tidak tampil konsisten dalam tiga musim terakhir. Ia menilai sang striker tidak mendapat jam bermain yang cukup sehingga ia tidak bisa mengeluarkan potensi terbaiknya.
"Dia biasanya dimainkan selama dua atau tiga pertandingan, lalu ia dicadangkan di dua atau tiga pertandingan berikutnya."
"Setelah dicadangkan di dua atau tiga pertandingan, ia kembali ke tim. Dengan situasi seperti itu, bagaimana para fans United bertanya mengapa ia tidak konsisten?" tandasnya.
Kontrak Baru
Pada awal tahun 2019 ini, Martial memutuskan untuk memperbaharui kontraknya di Manchester United.
Kontrak itu membuatnya bertahan di Old Trafford hingga tahun 2023 dengan opsi perpanjangan satu musim lagi.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 4 Agustus 2019 21:54
Menurut Berbatov, Lukaku Diperlakukan Tidak Adil di Manchester United
-
Liga Inggris 4 Agustus 2019 21:36
Evra Dapat Ancaman Pembunuhan Akibat Berselisih dengan Suarez
-
Liga Inggris 4 Agustus 2019 19:54
-
Liga Inggris 4 Agustus 2019 18:33
Cinta, Alasan Paul Pogba Gagal Bersinar di Manchester United?
-
Liga Italia 4 Agustus 2019 14:47
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 04:00
-
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025 03:55
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 03:36
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 03:00
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:47
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...