Berbatov Akui Tengah Cari Klub Baru

Berbatov Akui Tengah Cari Klub Baru
Dimitar Berbatov (c) AFP

Bola.net - - Dimitar Berbatov belum lama ini mengaku tengah mencari klub baru, seiring target pemain veteran untuk terus berkarir di usia 36.

Eks Manchester United dan Tottenham sudah tidak lagi terikat kontrak dengan tim manapun, sejak dilepas oleh tim Yunani, PAOK, pada Juni 2016, namun ia masih belum ingin pensiun.

Pemain Bulgaria, yang juga pernah membela klub seperti Bayer Leverkusen dan Monaco, percaya bahwa ia masih bisa memberikan kontribusi yang berharga.

Dimitar BerbatovDimitar Berbatov

"Saya mencoba untuk mencari tim, jika anda ingin bilang demikian," tutur Berbatov menurut BBC.

"Saya masih merasa bagus. Saya berlatih, saya membuat diri saya fit. Saya berbicara dengan Jermaine Jenas sebelumnya - sulit untuk pensiun. Jadi kita akan lihat nanti apa yang terjadi."

"Ini semua tentang sepakbola. Ketika anda berusia 36, anda hanya ingin bermain sedikit lagi. Saya melihat pemain seusia saya - Scott Parker contohnya - jadi saya masih bisa bermain sedikit lebih lama lagi."

Berbatov sudah memenangkan dua trofi Premier League bersama United dan menjadi top skorer liga bersama Carlos Tevez di musim 2010/11 silam.