
Bola.net - - Karim Benzema menegaskan bahwa dirinya tidak ingin dilihat hanya sebagai pemain pelengkap di lini depan Real Madrid, yang mengandalkan Cristiano Ronaldo.
Benzema bergabung dengan Madrid dari Lyon di 2009 silam. Sosok berusia 29 tahun itu memiliki rataan gol yang cukup impresif di tiap musim yang ia lalui bersama tim juara Eropa dan kerap menuai pujian dari berbagai pihak.
Namun meski publik lebih banyak fokus ke Ronaldo, Benzema mengakui ia amat menikmati minimnya sorotan jika dibandingkan ketika ia bermain di klub lain.
Meski demikian, sang striker menegaskan bahwa ia lebih dari sekedar pelengkap untuk pemain asal Portugal.
Real Madrid vs Celta Vigo
"Saya sering mendengar bahwa saya adalah pelayan Cristiano. Itu tidak benar. Bukan seperti itu caranya. Saya mampu bekerja sama dengan baik, terutama dengan pemain hebat. Jika dia mampu membuat pergerakan yang bagus, mudah untuk memahaminya," tutur Benzema menurut AS.
"Cristiano mampu mencetak banyak gol dengan talentanya yang luar biasa. Saya tak perlu terima kasih darinya. Kami sahabat, namun di atas semua itu kami profesional. Cristiano juga sudah memberi saya beberapa assist. Mungkin itu tak banyak disorot. Dia juga pemain yang amat membantu tim."
"Di antara kami, saya kira kami tidak terlalu jauh dari 150 gol di Liga Champions untuk Real dan saya tidak tahu berapa assist yang kami beri satu sama lain. Kami mengenal satu sama lain dengan baik. Itulah mengapa kami mampu bertahan bersama selama delapan musim di klub terbesar dunia."
Baca Juga:
- Theo Hernandez Ogah Komentari Rumor Real Madrid
- Ronaldo: Madrid Belum Pikirkan Juventus
- Juara La Liga, Madrid Bayar Malaga 1 Juta Euro
- Mourinho Nyatakan Ingin Pertahankan De Gea
- Celta Siap Terima 'Bonus Khusus' Barca untuk Kalahkan Madrid
- Gazzetta: Piotr Zielinski Diinginkan Real Madrid
- Adam: Coutinho Amat Cocok Main di Barcelona
Advertisement
Berita Terkait
-
Piala Dunia 17 Mei 2017 21:28
-
Liga Spanyol 17 Mei 2017 16:00
-
Liga Italia 17 Mei 2017 15:15
-
Liga Spanyol 17 Mei 2017 14:50
Celta Siap Terima 'Bonus Khusus' Barca untuk Kalahkan Madrid
-
Liga Spanyol 17 Mei 2017 14:45
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 22 Maret 2025 07:53
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:44
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:42
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:29
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 07:15
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:43
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...