
Bola.net - - Karim Benzema mengatakan bahwa perjalanan karirnya bersama Real Madrid musim ini tak berjalan terlalu bagus.
Cedera membuat Benzema absen dalam beberapa pekan terakhir, namun ia bertekad untuk mencatat comeback secepat mungkin untuk membantu Los Blancos mengatasi masalah di lini depan.
Madrid belakangan terus mengalami kesulitan mencetak gol, terutama di pertandingan La Liga. Tengah pekan ini, mereka bahkan harus menerima kenyataan kalah 0-1 dari Real Betis, meski sudah kembali diperkuat Cristiano Ronaldo.
Benzema, yang baru mendapatkan kontrak baru di Madrid hingga 2021, mengaku siap untuk berusaha sekuat tenaga agar bisa bermain kembali.
Karim Benzema
"Awal musim ini memang tidak terlalu bagus," tutur Benzema menurut Marca.
"Saya terus bekerja keras untuk kembali secepat mungkin, namun saya tak bisa katakan dengan tepat kapan itu bakal terjadi."
"Kami memang sudah tertinggal tujuh angka dari pemimpin klasemen, namun ini baru awal musim."
Berikutnya Real Madrid akan coba kembali ke jalur kemenangan ketika mereka bertandang ke markas Alaves.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 21 September 2017 19:19
Siapa Terbaik Antara Messi Atau Ronaldo, Ini Pilihan Mathieu
-
Liga Spanyol 21 September 2017 14:45
-
Liga Spanyol 21 September 2017 14:30
-
Liga Spanyol 21 September 2017 14:15
-
Liga Spanyol 21 September 2017 13:43
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 23:00
-
Asia 20 Maret 2025 22:49
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 22:49
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 22:41
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 22:11
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:54
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...