Benteke Mau Liverpool Berusaha Lebih Keras Lagi

Benteke Mau Liverpool Berusaha Lebih Keras Lagi
Christian Benteke (c) AFP
Bola.net - Christian Benteke mendorong rekan-rekannya di Liverpool agar mau berusaha lebih keras lagi untuk tampil lebih apik usai dikalahkan Manchester United akhir pekan kemarin.

Liverpool meraup hasil yang sangat pahit di laga yang dilangsungkan di Old Trafford itu. Mereka dihajar dengan skor cukup telak, 3-1, oleh pasukan Louis Van Gaal tersebut.

Saat tertinggal 2-0, sempat ada harapan untuk membalikkan situasi kala Benteke mencetak gol indah di babak kedua. Namun harapan itu pupus setelah Anthony Martial membobol gawang Simon Mignolet tak lama berselang.

Usai laga, Benteke mengaku kecewa timnya gagal meraih tiga poin. Striker 24 tahun itu pun langsung berupaya mendorong rekan-rekan setimnya agar mau berusaha lebih keras lagi untuk tampil lebih solid di laga-laga berikutnya.

"Kami harus bisa menunjukkan lebih. Ketika Anda bermain bagi klub seperti Liverpool, Anda harus menunjukkan lebih. Itulah apa yang akan kami lakukan sekarang di sesi latihan. Bekerja keras, bekerja keras dan mencoba bermain baik," seru Benteke pada situs resmi The Reds. [initial]

 (lfc/dim)