Benteke Kerja Keras Demi Raih Satu Tempat di Liverpool

Benteke Kerja Keras Demi Raih Satu Tempat di Liverpool
Christian Benteke (c) LFC
- Kiper , Simon Mignolet, mengungkapkan bahwa kompatriotnya, Christian Benteke, terus berlatih dengan keras agar bisa mendapat satu tempat di skuat inti The Reds.


Benteke sempat mendapat kepercayaan untuk mengisi lini depan Liverpool secara reguler. Akan tetapi lama-kelamaan, utamanya di era Jurgen Klopp, pemain asal Belgia ini tak bisa tampil sesuai harapan. Torehan golnya cukup minim dibandingkan dengan harga selangit yang disematkan kepadanya.


Saat ini, Klopp sendiri lebih suka untuk memainkan Roberto Firmino di lini depan Liverpool ketimbang Benteke. Hal itu ternyata memicu eks pemain Aston Villa itu untuk bekerja kian keras agar bisa merebut posisi tersebut dari Firmino. Hal tersebut diungkapkan oleh Mignolet.


"Semua orang tahu kualitasnya. Jika Anda adalah seorang pesepakbola, Anda ingin bermain di semua pertandingan dan hal itu tak mudah dilakukan jika Anda berada di bangku cadangan," serunya pada stasiun televisi Belgia, Sporza.


"Ia terus bekerja dengan keras di sesi latihan demi posisinya di tim. Ia melakukan yang terbaik setiap hari," tegasnya. [initial]


 (sprz/dim)