Benteke Jadi Incaran Chelsea Januari Nanti

Benteke Jadi Incaran Chelsea Januari Nanti
Christian Benteke (c) AFP
- Chelsea dikabarkan akan mengejar Christian Benteke dari Liverpool pada bursa transfer Januari. Maksud dari rencana ini adalah untuk mengatasi lini depan The Blues yang kurang produktif.


Berdasarkan laporan yang dilansir Mirror Football, Benteke sudah menjadi target transfer sebelum Jose Mourinho dipecat pada hari Kamis (17/12) lalu. Pemain asal Belgia tersebut dikatakan masih menjadi target meskipun Guus Hiddink masuk sebagai pelatih baru Chelsea.


Benteke yang didatangkan era Brendan Rodgers diklaim kurang cocok dengan Jurgen Klopp. Divock Origi dan Roberto Firmino menjadi pilihan utama Klopp.


Dalam 10 pertandingan di bawah Klopp, Benteke hanya bisa mencetak gol tiga kali. Ketika diturunkan kala menghadapi West Ham pekan lalu, Benteke tampil mengecewakan dan Klopp mengakui Benteke kesulitan menemukan permainan terbaiknya. Maka tak aneh jika Benteke hanya duduk di bangku cadangan dalam beberapa laga.


Pemain 25 tahun tersebut memang baru bergabung dengan Liverpool sejak musim panas lalu, namun jika melihat situasi seperti yang telah disebut di atas, bukan tidak mungkin proses transfer ke Chelsea ini akan terwujud. [initial]

  (mir/shd)