Benitez Sesalkan Banyaknya Peluang Chelsea Terbuang

Benitez Sesalkan Banyaknya Peluang Chelsea Terbuang
Benitez belum mampu persembahkan tiga poin bagi Chelsea. © AFP
Bola.net - Manajer Chelsea, Rafael Benitez menyesalkan banyaknya peluang yang dilewatkan anak asuhnya, saat dikalahkan West Ham di Boleyn Ground dengan skor 1-3.

The Blues sempat unggul pada menit ke-13 melalui Juan Mata. Namun kedudukan berbalik di babak kedua, ketika gol-gol dari Carlton Cole, Modibo Maiga dan Momo Diame mengubur asa tiga poin tim tamu.

Hasil tersebut membuat Benitez kembali menunda kemenangan perdananya sejak menggantikan Roberto Di Matteo. Isu pemecatan pun kembali datang, kali ini dari pihak suporter Chelsea.

Akan tetapi Benitez tampak enggan menjadi kambing hitam pada laga tersebut. Ia menilai, timnya terlalu banyak melewatkan peluang untuk mencetak gol, baik di babak pertama maupun kedua.

"Ketika anda sudah mengendalikan permainan, anda harus mengambil kesempatan dan menyelesaikan pertandingan," tukas Benitez usai laga tersebut.

"Di babak pertama kami harusnya bisa mencetak dua atau tiga gol. Di babak kedua West Ham mendapat gol pertama yang sedikit kontroversial dan kami tidak dapat mengendalikannya."

Kekalahan tersebut membuat Chelsea tidak mampu menambah torehan poinnya musim ini. Dalam 15 pertandingan, mereka menghasilkan 26 poin dan bertengger di posisi tiga klasemen sementara Premier League. (sky/atg)