Benitez Prioritaskan Empat Besar Ketimbang Trofi

Benitez Prioritaskan Empat Besar Ketimbang Trofi
Benitez pilih empat besar. (c) AFP
Bola.net - Pelatih interim Chelsea Rafael Benitez mengaku akan memprioritaskan posisi empat besar di Premier League. Chelsea menghadapi jadwal padat dalam Liga Europa, Premier League dan Piala FA.

Benitez mengatakan bahwa jadwal yang dihadapi Chelsea terlalu banyak. Karenanya, Benitez mengatakan bahwa ia tak punya pilihan selain memilih prioritas utama.

Strategi rotasi pemain yang dijalankan Benitez tak berjalan terlalu bagus bagi Chelsea. kekalahan dari Manchester City dalam Premier League membuktikan bahwa Benitez masih butuh semua pemain terbaiknya dalam setiap laga.

Karenanya, eks pelatih Liverpool ini mengaku akan lebih memilih posisi empat besar klasemen ketimbang dua trofi yang masih bisa diraihnya. Ia mulai khawatir karena Tottenham, Arsenal dan Everton semakin dekat dengan poin yang telah dikumpulkan The Blues.

"Kami harus menjalani terlalu banyak pertandingan, saya harus bisa mengatur skuad saya. Kami tahu masih harus bekerja keras karena Arsenal, Spurs dan Everton semakin mendekat. Jika memang diperlukan, kami akan memilih prioritas," ujar Benitez. (espn/hsw)