Benitez Pesimis Perihal Comeback-nya Terry

Benitez Pesimis Perihal Comeback-nya Terry
John Terry ketika mengalami cedera saat melawan Liverpool. (c) AFP
Bola.net - Kapten Chelsea, John Terry diragukan dapat tampil saat klubnya bertandang ke markas Aston Villa pada lanjutan EPL matchday 18, Minggu (23/12).

Di pertandingan pertamanya setelah menerima skorsing empat pertandingan, tepatnya pada bulan November, Terry mendapat cedera lutut saat bermain melawan Liverpool. Hingga saat ini, ia belum pernah tampil di bawah asuhan pelatih interim The Blues, Rafael Benitez.

Lulusan akademi West Ham itu juga absen ketika Chelsea bermain di Piala Dunia Antar Klub. Tampaknya, cedera Terry lebih rumit daripada dugaan semula, hal ini juga dikonfirmasi oleh Benitez saat konferensi pers, Jumat (21/12).

"(Cedera) lutut Terry memang sedikit rumit," kata Benitez. "Setidaknya, ia sekarang telah mengikuti sesi latihan ringan. Namun, kami tidak dapat menginformasikan lebih lanjut perihal comeback-nya." jelasnya.

"Saya berharap ia segera kembali, namun saya bukan dokter," tambah pria Spanyol itu ketika ditanyai apakah Terry akan tampil saat menghadapi Norwich City di Boxing Day. "Sekali lagi saya tegaskan, saya tidak dapat menjamin apapun." pungkasnya.[initial]

Liga Italia - Marotta Bantah Juventus Dekati Drogba (reu/rdt)