Benitez: Harusnya Joe Hart Dikartu Merah

Benitez: Harusnya Joe Hart Dikartu Merah
Rafael Benitez menganggap Joe Hart layak dikartu merah. (c) AFP
Bola.net - Rafael Benitez yakin kiper Manchester City, Joe Hart harusnya diusir keluar lapangan pada kekalahan Chelsea 0-2 di Etihad Stadium kemarin.

Kiper timnas Inggris itu dianggap menjatuhkan Demba Ba di kotak terlarang pada awal babak kedua. Wasit Andre Marriner memang memberikan hadiah penalti untuk The Blues, namun ia tak memberikan kartu apapun pada Hart. Dan hal itu memantik kegusaran Benitez.

"Penalti itu adalah insiden kunci karena itu bisa saja kartu merah, atau setidaknya kartu kuning. Dan jelas jika itu berbuah gol, semuanya bisa berubah," keluh manajer asal Spanyol itu merujuk pada tendangan penalti yang akhirnya gagal dieksekusi Frank Lampard.

Meski begitu, Benitez juga mengakui permainan anak asuhnya memang tengah buruk. "Saya katakan kami tak tampil bagus di babak pertama. Kami banyak membuang bola, kami punya masalah dalam penguasaan bola dan tak mampu merebut bola. namun di babak kedua kami memulai laga dengan lebih baik," sambungnya. [initial]

 (tsp/row)