Benitez Anggap Cahill Pemain Kunci Chelsea

Benitez Anggap Cahill Pemain Kunci Chelsea
Benitez puji Cahill. (c) AFP
Bola.net - Pelatih interim Chelsea Rafael Benitez menganggap Gary Cahill sebagai pemain yang terus berkembang. Benitez mengatakan bahwa Cahill adalah pemain yang selalu berusaha untuk belajar dari pemain lain.

Cahill menjadi pilihan utama sejak kehadiran Benitez. Ia biasanya dipasang bersama David Luiz setelah John Terry mengalami cedera ketika melawan Liverpool.

"Cahill selalu berusaha untuk meningkatkan kemampuannya. Dia bekerja keras dan dia bisa saja menjadi jauh lebih baik dari saat ini. Dia harus belajar dari semua pemain lain, dan dia akan bisa menjadi pemain kunci bagi Chelsea," ujar Benitez.

Chelsea akan menutup tahun 2012 dengan lawatan ke Goodison Park untuk melawan Everton. Pertandingan ini diprediksi tak akan berjalan mudah bagi Chelsea karena Everton juga tengah menikmati performa apik.

Selain itu, Everton punya motivasi besar untuk mengalahkan Chelsea karena faktor Benitez. Saat melatih Liverpool, Benitez pernah mengatakan bahwa Everton hanyalah klub kecil. (sun/hsw)