Bendtner Buat Masalah Karena Diacuhkan Arsenal?

Bendtner Buat Masalah Karena Diacuhkan Arsenal?
Nicklas Bendtner. (c) AFP
Bola.net - Pelatih Denmark, Morten Olsen, menuding bahwa ulah Nicklas Bendtner di luar lapangan belakangan ini terjadi karena sang striker banyak diacuhkan oleh Arsenal.

Bendtner belum lama ini menjadi headline di media-media Inggris, usai ia dilaporkan terlibat insiden dengan supir taksi di Kopenhagen, tak lama usai Arsenal disingkirkan Bayern Munich di Liga Champions.

Menurut Olsen, Arsenal-lah yang paling bersalah dalam kasus ini. Sang manajer menuntut Arsene Wenger segera melakukan tindakan yang tepat untuk mendisiplinkan pemainnya.

"Nicklas adalah pemain Arsenal. Untuk itu, perilakunya jelas merupakan masalah antara dirinya dan Arsenal. Saya sudah pernah berbicara dengan dirinya dan tahu betul bahwa apa yang ia lakukan tidak mungkin diakibatkan oleh pengaruh dari luar," tutur Olsen menurut laporan resmi dari FA Denmark.

"Di luar tim nasional, Nicklas adalah pemain Arsenal. Untuk itu, semua tindakan yang ia lakukan di waktu senggangnya merupakan masalah mereka," pungkasnya. [initial]

 (dbu/rer)