
Bola.net - Manchester United masih belum mau mengibarkan bendera putih untuk transfer Antony. Setan Merah dilaporkan sedang menyiapkan tawaran baru untuk merekrut pemain Ajax Amsterdam tersebut.
Sejak bursa transfer dibuka, Antony kerap dikaitkan dengan Manchester United. Sang pemain dilaporkan menjadi target transfer utama Erik Ten Hag di musim panas ini.
Namun MU menemukan kesulitan terkait transfer ini. Ajax dilaporkan membanderol harga terlalu tinggi untuk sang winger.
Advertisement
Dilansir jurnalis asal Belanda, Gerjan Hamstelaar, MU belum menyerah. Mereka dilaporkan akan menyerahkan tawaran baru ke Ajax untuk mendapatkan sang penyerang.
Simak situasi transfer Antony di bawah ini.
Kebutuhan Mendesak
Laporan itu mengklaim bahwa Manchester United benar-benar ingin memboyong Antony di musim panas ini.
Hingga saat ini slot penyerang mereka kosong satu semenjak ditinggal oleh Edinson Cavani. Sementara Cristiano Ronaldo juga dilaporkan ingin cabut di musim panas ini.
Jadi kebutuhan atas penyerang baru menjadi meningkat bagi MU. Itulah mengapa Ten Hag ingin membereskan transfer Antony.
Siapkan Tawaran Baru
Laporan itu mengklaim bahwa Manchester United baru-baru ini menemukan celah untuk mendapatkan jasa Antony di musim panas ini.
Ajax dilaporkan sedang naksir salah satu pemain MU. Ia adalah bek kanan muda MU, Ethan Laird.
Jadi MU sedang menyusun tawaran tukar tambah dengan Laird plus sejumlah uang untuk mendapatkan jasa Antony.
Tiga Pemain
Manchester United sejauh ini sudah mendatangkan tiga pemain di bursa transfer musim panas ini.
Tim berjuluk Setan Merah itu sukses mengamankan jasa Tyrell Malacia, Christian Eriksen dan Lisandro Martinez.
Klasemen Akhir Premier League
(Gerjan Hamstelaar)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bundesliga 20 Juli 2022 23:43
Eks Bos MU Jadi Alasan De Ligt Pilih Bayern Ketimbang Chelsea
-
Liga Inggris 20 Juli 2022 22:35
-
Liga Inggris 20 Juli 2022 21:42
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 07:15
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:43
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:40
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:27
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:50
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...