Belum Genap Satu Musim, Djilobodji Ingin Tinggalkan Chelsea

Belum Genap Satu Musim, Djilobodji Ingin Tinggalkan Chelsea
Papy Djilobodji (c) CFC
- Papy Djilobodji dilaporkan akan segera meninggalkan Ia dikatakan telah sepakat gabung dengan pada bursa transfer bulan Januari nanti.


Djilobodji datang ke Stamford Bridge sejak bulan September kemarin dari setelah ditebus dengan harga 2,5 juta pounds. Selama berseragam The Blues, pemain 26 tahun tersebut hanya bermain satu menit yaitu ketika diturunkan menjalani League Cup.


Menurut laporan yang ditulis Daily Star, Besiktas ingin menyelamatkan mimpi buruk Djilobodji di Chelsea, yang musim ini mengalami masa-masa sulit. Sinan Engin, mantan direktur Besiktas, mengklaim bahwa pemain asal Senegal tersebut telah mengatakan sepakat.


Sementara itu, Jose Mourinho sepertinya akan lapang hati melepas pemain yang baru bergabung pada bursa transfer musim panas kemarin tersebut. Sebab, Mourinho sendiri pernah mengakui bahwa mendatangkan Djilobodji ke Chelsea bukan atas kemauannya sendiri, melainkan ada pihak lain yang ikut campur. [initial]

 (dst/shd)