Belletti: Terry Pemimpin Hebat, Chelsea Butuh Dia

Belletti: Terry Pemimpin Hebat, Chelsea Butuh Dia
John Terry (c) EPL
- Mantan pemain , Juliano Belletti memberikan pujian kepada kapten Chelsea yang juga mantan rekan setimnya, John Terry. Menurutnya, The Blues masih membutuhkan sosok seperti Terry.


Masa depan Terry sempat dipertanyakan saat The Blues masih dilatih Rafael Benitez beberapa musim lalu. Namun dirinya mampu bangkit bersama Jose Mourinho dan menjadi salah satu aktor penting kesuksesan The Blues menjuarai Premier League musim lalu.


"John Terry adalah salah satu kapten terbesar dalam karir saya, seperti mantan kapten Barcelona, Carles Puyol. Dia pemain yang luar biasa, dengan mental juara, profesional hebat dan saya pikir dia masih punya banyak hal untuk diberikan pada Chelsea," ujarnya.


"Setiap tim membutuhkan pemimpin, tapi itu tak cukup hanya dengan memiliki jiwa kepemimpinan, anda harus memiliki kinerja teknis yang bagus dan saya penggemar berat sepakbolanya dan juga karakternya," tambahnya.


"Saya pikir klub membutuhkannya musim ini, salah satu musim yang tak mudah, dan juga untuk menyiapkan kapten baru saat ia memutuskan untuk pensiun. Tapi saya pikir dia masih bisa melakukan banyak hal untuk Chelsea," tandasnya.[initial]


 (fft/dzi)