Bellerin: Arsenal Harus Terus Bersatu

Bellerin: Arsenal Harus Terus Bersatu
Hector Bellerin (c) AFP

Bola.net - - Hector meminta untuk terus menjaga kesolidan tim, di tengah beredarnya banyak rumor dan kritik yang ditujukan pada tim asuhan Arsene Wenger.

Sebelum bermain melawan Middlesbrough semalam, The Gunners sudah empat kali beruntun kalah di laga tandang Premier League dan kian jauh dari target mereka finish di empat besar.

Namun Bellerin meminta timnya untuk terus fokus pada pekerjaan mereka di atas lapangan dan tidak mempedulikan semua cemooh yang mereka terima selama ini.

Hector BellerinHector Bellerin

"Kami hanya perlu fokus di lapangan. Kami tahu fans marah, kami tahu semua ingin kemenangan, karena kami Arsenal dan itu yang diharapkan dari kami," tutur Bellerin menurut Arsenal Player.

"Namun kami sudah lama melalui momen seperti ini, kami sudah berusaha sekuat yang kami bisa. Kami memang kurang percaya diri, namun semua orang di klub harus terus bersatu. Ini amat penting."

"Jika tidak, ada banyak orang yang akan coba memecah belah kami. Kami hanya harus terus maju bersama, hanya itu yang bisa kami lakukan."

Arsenal sendiri akhirnya menang 2-1 atas The Boro lewat gol Alexis Sanchez dan Mesut Ozil.