
Bola.net - - Eks penyerang Liverpool Craig Bellamy menantang Mohamed Salah untuk membuktikan ketajamannya musim depan dengan mencetak minimal 20 gol.
Salah tak butuh waktu lama untuk tampil impresif bersama Liverpool. Bermain di posisi sayap kanan, ia langsung menjelma jadi seorang winger yang sangat ganas.
Sampai saat ini, ia telah mencetak 36 gol bagi Liverpool di semua ajang kompetisi. 28 di antaranya ia hasilkan di pentas Premier League. Angka itu kemungkinan masih bisa bertambah lagi karena kompetisi baru akan berakhir Mei mendatang.
Kehebatan Salah ini pun telah membuat banyak orang terkesan. Termasuk Bellamy tentunya. Namun demikian ada pula anggapan bahwa pemain asal Mesir itu mungkin bisa saja kesulitan di musim keduanya.
Bellamy pun akhirnya mengirimkan tantangan pada eks pemain Chelsea itu. Ia ingin melihat Salah mencetak setidaknya 20 gol di musim depan, untuk membuktikan bahwa ia memang sosok winger kelas dunia.
"Saya ingin melihatnya. Ia telah mengalami musim yang hebat,” puji Bellamy kepada Sky Sports.
“Saya sudah menatap tahun depan untuk melihat apa ia bisa melakukannya lagi. Jika ia mendapat 20 gol lebih lagi tahun depan itu bagus," serunya.
"Ia akan mendapatkan lebih dari dua digit dalam assist. Kontribusinya kepada tim brilian," tutupnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 25 Maret 2018 23:46
-
Liga Inggris 25 Maret 2018 22:54
Pertahankan Emre Can, Liverpool Ditodong Gaji 200 Ribu Sepekan
-
Liga Inggris 25 Maret 2018 22:32
-
Liga Inggris 25 Maret 2018 17:05
-
Liga Champions 25 Maret 2018 14:41
Luis Garcia: Liverpool vs Man City Terjadi di Waktu yang Tepat
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 03:58
-
Liga Spanyol 20 Maret 2025 03:15
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:55
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:43
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:03
-
Tim Nasional 19 Maret 2025 22:57
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...