Bela Diving Januzaj, Moyes Minta Penalti (Lagi)

Bela Diving Januzaj, Moyes Minta Penalti (Lagi)
Moyes bela Januzaj dan bahas aksi Welbeck. (c) AFP
Bola.net - Pelatih Manchester United - David Moyes, ternyata beranggapan bahwa insiden yang melibatkan Ashley Young dan Hugo Lloris bukan satu-satunya yang pantas mendapatkan hadiah penalti.

Eks Everton itu menjelaskan bahwa Danny Welbeck juga patut untuk diganjar tendangan 12 pas menyusul hantaman dari Vlad Ciriches.

"Pelanggaran yang terjadi pada Welbeck juga harusnya mendapatkan penalti," tuturnya singkat pada situs resmi klub.

Selain itu, ia juga mengecam keputusan wasit yang memberikan kartu kuning pada Adnan Januzaj akibat dianggap melakukan diving.

"Apakah anda sudah lihat keputusan itu? Itu adalah keputusan yang buruk. Adnan mendapatkan kontak fisik, mereka mencoba untuk memojokkannya, menjauhkannya dari bola, itu adalah keputusan yang buruk," pungkas Moyes. [initial]

 (manu/rer)