
Bola.net - - Raksasa EPL, Manchester United nampaknya masih menginginkan sosok Danny Rose di lini pertahanan mereka. Setan Merah kabarnya akan kembali mendekati Tottenham Hotspur untuk transfer sang bek di musim panas nanti.
Pada musim panas nanti Jose Mourinho dikabarkan akan melakukan sejumlah perombakan dalam timnya. Ia dikabarkan akan mendepak pemain-pemain yang berada di bawah standart permainan mereka, termasuk nama Luke Shaw.
Shaw sendiri kabarnya sudah mau didepak pada bulan Januari kemarin. Namun karena sejumlah pertimbangan, Mourinho batal untuk melepasnya dan kemungkinan besar akan melakukannya lagi di musim panas nanti.
Dilansir dari Evening Standard, Mourinho kembali berburu bek kiri baru. Ia disebut akan mencoba mendatangkan Danny Rose dari Tottenham Hotspur pada musim panas nanti.
Rose sendiri sudah cukup lama dikaitkan dengan United. Ia sudah menjadi target transfer United sejak tahun lalu, di mana Jose Mourinho dikabarkan sudah mulai mengincar sang pemain semenjak ia menjabat sebagai pelatih MU.
Sang pemain sendiri pada awal musim kemarin sempat mengatakan ingin hengkang dari Spurs. Ia menilai sistem penggajian di klub London Utara itu kurang baik sehingga ia ingin mencari klub yang menghargainya lebih baik.
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 24 April 2018 18:45
-
Liga Inggris 24 April 2018 14:36
-
Liga Inggris 24 April 2018 14:19
-
Liga Inggris 24 April 2018 14:09
-
Liga Inggris 24 April 2018 14:00
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:35
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:32
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:18
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:11
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:03
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...