Bek Schalke Tolak Pinangan Liverpool

Bek Schalke Tolak Pinangan Liverpool
Sead Kolasinac (c) AFP
- Harapan Liverpool untuk bisa mendapatkan jasa bek Sead Kolasinac dari Schalke dipastikan bertepuk sebelah tangan. Sang pemain dengan tegas mengatakan lebih senang untuk memperpanjang kontraknya bersama klub asal Bundesliga.


Sead Kolasinac adalah pemain 22 tahun yang musim ini bersinar bersama Schalke.


"Saya merasa seperti berada di rumah kedua bersama Schalke dan harapan saya saat ini adalah untuk mendapatkan kontrak baru dari klub," ujar Kolasinac kepada talkSPORTS.


Pemain asal Bosnia ini sedianya akan dijadikan sebagai pesaing bagi Alberto Moreno di bersedia bergabung dengan Liverpool. Dengan kemampuan yang dimiliki oleh Kolasinac, Liverpool yakin sang pemain mampu menambah kekuatan mereka pada musim depan.


Kolasinac saat ini masih memiliki kontrak hingga akhir Juni 2017. [initial]


 (talk/asa)