
Bola.net - - Arsenal diberitakan sudah mengunci satu target transfer mereka di musim panas nanti. Bek RB Leipzig, Dayot Upamecano diberitakan akan menjadi pembelian pertama Arsenal di musim panas nanti.
Dalam tiga tahun terakhir, lini pertahanan menjadi masalah terbesar Arsenal. Lini pertahanan mereka terlalu keropos sehingga berdampak pada tim mereka yang kesulitan meraih hasil optimal di setiap laga.
Unai Emery enggan masalah ini terus berlanjut. Ia diberitakan mulai bergerilya mencari bek tangguh baru untuk lini pertahanan Arsenal musim depan.
Advertisement
Menurut klaim The Mirror, ada satu nama yang menarik perhatian Emery. Ia disebut ingin mendatangkan Dayot Upamecano dari RB Leipzig pada musim panas nanti.
Scroll berita ini ke bawah untuk mengetahui manuver transfer Arsenal untuk sang bek.
Performa Impresif
Upamecano pertama kali menjejakkan kaki di jerman pada tahun 2017 silam. Ia dibeli Leipzig dari klub rekanan mereka, RB Salzburg dengan mahar 10 juta Euro.
Meski usianya masih belia, ia selalu dipercaya menjadi pemain bertahan Leipzig. Ia juga selalu tampil konsisten saat ia mendapatkan kesempatan bermain.
Emery percaya bek 20 tahun ini memiliki potensi yang besar. Untuk itu ia ingin menjajal kemampuan sang bek di timnya untuk musim depan.
Pilihan Kedua
Laporan yang sama mengklaim bahwa Upamecano hanya menjadi prioritas kedua Unai Emery di bursa transfer kali ini.
Prioritas pertama Emery adalah merekrut Samuel Umtiti dari Barcelona. Bek 24 tahun itu dinilai sudah memiliki kemampuan yang teruji untuk menjadi fondasi yang kokoh bagi pertahanannya musim depan.
Namun Umtiti memiliki nilai transfer yang kelewat mahal, sehingga Arsenal menjadikan Upamecano prioritas kedua karena harganya yang terjangkau.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 4 Juni 2019 11:40
-
Liga Inggris 4 Juni 2019 05:28
Tinggalkan Arsenal, Stephan Lichtsteiner Kirim Salam Perpisahan
-
Liga Inggris 2 Juni 2019 06:40
Tolak Arsenal, Thomas Meunier Selangkah Lebih Dekat Gabung MU
LATEST UPDATE
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:51
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:49
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:48
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 10:47
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:40
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 10:15
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...