
Bola.net - - Pertandingan Manchester United kontra Tottenham (2-1) Hotspur dalam semifinal FA Cup, Sabtu (21/4) malam berhasil dimenangkan oleh Setan Merah. Dalam pertandingan tersebut, Chris Smalling pun harus berduel dengan penyerang produktif Tottenham, yakni Harry Kane.
Smalling mengaku dirinya memang suka berduel dengan penyerang-penyerang hebat, salah satunya tentu Harry Kane. Dia pun menilai sudah sangat mampu meredam kekuatan Kane pada pertandingan itu.
"Ya, saya suka duel saya dengan Harry Kane. Saya kira sudah cukup lama dia tidak bisa mencetak banyak gol saat melawan saya dan semoga itu terus berlanjut," ungkap Smalling pada goal internasional.
"Bagus bisa menguji diri anda melawan yang terbaik karena jelas tahun ini dia (Kane) sudah menjadi salah satu yang terbaik," imbuh pemain yang diboyong MU dari Fulham pada 2010 silam.
Berkat kemenangan tersebut, MU berhasil menembus final dan akan melawan Chelsea di partai itu. Smalling pun berharap timnya mampu meraih trofi FA Cup dan menyelamatkan musim ini.
"Mempertimbangkan kondisi kami beberapa bulan yan lalu, saya kira ini (trofi FA Cup) memang hal terbaik yang bisa kami harapkan. Saat ini kami sedang berusaha meraih itu," tutup dia.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 22 April 2018 19:06
-
Liga Inggris 22 April 2018 18:32
-
Liga Inggris 22 April 2018 16:49
Ikuti Jejak Barcelona dan Liverpool, MU Juga Buru Bek Sevilla
-
Liga Inggris 22 April 2018 15:15
-
Liga Inggris 22 April 2018 14:14
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 11:19
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 11:15
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 11:13
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 11:08
-
Otomotif 21 Maret 2025 11:00
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 11:00
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...