Bek Arsenal ini Ingin Bungkam Tottenham di Derby London Utara

Bek Arsenal ini Ingin Bungkam Tottenham di Derby London Utara
Per Mertesacker (c) AFP
- Bek Arsenal Per Mertesacker mengaku Arsenal sudah siap tempur pada Derby London Utara, Minggu (9/11) nanti. Mertesacker menyebutkan bahwa The Gunners hanya punya satu misi dalam Derby London Utara, yaitu membungkam sang tetangga di depan pendukung mereka sendiri.


Mertesacker mengakui bahwa Tottenham adalah tim kuat yang memiliki ambisi yang besar pula. Meskipun begitu, Arsenal tidak gentar dengan itu semua dan siap untuk membungkam The Lillywhites pada akhir pekan ini.


"Tottenham selalu bersaing untuk posisi atas klasemen, mereka selalu mencapai Europa League setiap musimnya. Mereka ingin melangkah maju untuk bermain di Liga Champions. Tugas kami adalah membungkam mereka sebisa mungkin" ungkap Mertesacker kepada Sky Sports.


Arsenal saat ini menempati peringkat kedua klasemen Premier League. The Gunners akan bertindak sebagai tuan rumah dalam partai Derby London Utara pada hari Minggu (9/11) malam nanti. [initial]

  (sky/dub)